Kegiatan Pra Pemutakhiran LF SP2020 - Berita - Badan Pusat Statistik Kabupaten Klaten

Saudara bisa menyampaikan pengaduan layanan kepada kami di Aduan atau mengakses Layanan Aspirasi dan Pengaduan Online Rakyat disini.

Layanan Statistik Terpadu dapat diakses disini.

Sebagai upaya kami dalam meningkatkan kualitas data dan pelayanan BPS Kabupaten Klaten, mohon kesediaan Saudara untuk mengisi Survei Kebutuhan Data Tahun 2024 disini.

Kegiatan Pra Pemutakhiran LF SP2020

Kegiatan Pra Pemutakhiran LF SP2020

15 Oktober 2021 | Kegiatan Statistik


Sebagimana tertuang dalam Undang-Undang No. 16 Tahun 1997 tentang statistik, Badan Pusat Statistik (BPS) diamanatkan untuk melaksanakan sensus penduduk sekurang-kurangnya sekali dalam sepuluh tahun. Dalam perjalanannya, sensus penduduk di Indonesia sudah dilaksanakan sebanyak enam kali sejak Indonesia merdeka, yaitu pada tahu1961,1971, 1980, 1990, 2000, dan  2010 Sensus Pendudu 2020 (SP2020merupakan sensupenduduk yang ketujuh. Selain amanat undang-undang, penyelenggaraan sensus penduduk juga direkomendasikan Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) yandituangkan dalaPrinciples and Recommendations for Population and Housing Censuses (UN, 2008).

Sensus Penduduk 2020 merupakan upaya Indonesia untuk menuju satu data kependudukan. Pelaksanaan SP2020 beralih menggunakan metode kombinasi melalui pemanfaatan data administrasi kependudukan dari Kementerian Dalam Negeri sebagai data dasar dalam pelaksanaan SP2020.
Dalam rangka mendapatkan parameter demografi yang akurat perlu dilakukan kegiatan sensus penduduk lanjutan dimana pendataan dilaksanakan untuk mengumpulkan data-data yang lebih lengkap tidak hanya terkait parameter demografi, tetapi juga terkait pendidikan, disabilitas, ketenagakerjaan maupun perumahan.
Mengawali kegiatan tersebut, pada tahun 2021 dilakukan Pra Pemutakhiran LF SP2020. Kegiatan ini dilakukan di beberapa wilayah yang terkena sampel. Adapun pelaksanaan dilakukan pada tanggal 17 Oktober – 30 Oktober 2021.
Sebelum kegiatan dilakukan briefing petugas untuk menyamakan persepsi . Briefing dilakukan pada tanggal 15 dan 16 Oktober 2021, melalui Zoom Meeting. Ada 6 kelas, dengan jumlah Petugas Pra Pemutakhiran sebanyak 122, Pemeriksa sebanyak 31, dan koseka 8 orang. Briefing kali ini di ajar oleh instruktur daerah, yaitu: Wahyu Dewi Widiyanti, S.Si, Prasetiyo Nugroho, S.ST; M Anies Mizfar, S.ST; Alfiah Yuni Astuti, S.ST.

Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik Kabupaten Klaten(Statistics of Klaten Regency)Jl. Merapi No. 6 Klaten 57423

Telp (62-272) 321689

Mailbox : bps3310@bps.go.id

logo_footer

Tentang Kami

Manual

S&K

Daftar Tautan

Hak Cipta © 2023 Badan Pusat Statistik