■Pada November 2023 tercatat 721 kunjungan wisman ke Jawa Tengah, yaitu 721 kunjungan melalui Pelabuhan Tanjung Emas.
■Peningkatan aktivitas wisata terpantau dari Tingkat Penghunian Kamar (TPK). TPK hotel di Jawa Tengah pada November 2023 mencapai 37,48 persen, turun 0,49 poin secara year-on-year (y-on-y) dan naik 2,99 poin secara month-to-month (m-to-m).
■Tingkat Penghunian Kamar (TPK) hotel bintang di Jawa Tengah pada bulan November 2023 tercatat sebesar 50,98 persen, mengalami kenaikan sebesar 5,20 poin dibanding TPK bulan Oktober 2023 yang tercatat sebesar 45,78 persen. Bila dibanding periode yang sama di tahun 2022 untuk TPK November 2023 mengalami penurunan sebesar 0,35 poin. Sedangkan TPK nonbintang pada November 2023 mencapai 23,10 persen, turun 0,49 poin secara year-on-year (y-on-y) dan naik 0,62 poin secara month-to-month (m-to-m).
■TPK Hotel Bintang pada bulan November 2023 yang tertinggi terjadi pada hotel bintang 4 yaitu sebesar 64,28 persen dan terendah hotel bintang 1 sebesar 27,82 persen.
■Sementara itu, Rata-rata Lama Menginap (RLM) tamu hotel di Jawa Tengah bulan November 2023 tercatat sebesar 1,27 malam, sama dengan RLM bulan Oktober 2023 yang juga tercatat sebesar 1,27 malam.
■Rata-rata Lama Menginap (RLM) tamu hotel bintang pada bulan November 2023 tercatat sebesar 1,38 malam, sama dengan RLM bulan Oktober 2023 yang juga tercatat sebesar 1,38 malam. Berbeda dengan RLM nonbintang yang tercatat 1,06 malam, mengalami penurunan 0,02 poin dibanding bulan Oktober 2023 yang tercatat sebesar 1,08 malam.